Apel Pagi di Tahun Ajaran Baru, Tanti Harapkan Ini

Penerbit By : Admin Web MANSAPO
Jum'at, 16 Juli 2021, 10:30:02 | dibaca 482x
Jum'at, 16 Juli 2021, 10:30:02 | dibaca 482x

Pohuwato, (man1phwt.sch.id) - Mengawali tahun ajaran baru, Kepala MAN 1 Pohuwato Tanti Taha Maya kembali melakukan apel pagi bagi seluruh civitas MAN 1 Pohuwato, Senin (12/07/2021). Apel pagi yang diikuti oleh tenaga pendidik, pegawai Tata Usaha dan petugas keamanan tersebut dilaksanakan di halaman madrasah.
Dalam penyampaiannya Tanti mengharapkan seluruh civitas agar terus melahirkan inovasi dan ide-ide kreatif dalam menghadapi kegiatan belajar mengajar secara daring.
"Kembali lagi kita harus mengajar secara daring karena kasus Covid-19 melonjak lagi di Provinsi Gorontalo. Olehnya, kita harus lebih kreatif lagi agar materi yang diajarkan bisa diikuti oleh para siswa dengan baik," pinta Tanti.
Lebih lanjut Tanti juga meminta agar materi yang akan diberikan kepada para siswa merupakan materi esensial. Terlebih materi yang bersentuhan langsung dengan kekhidupan sehari-hari para siswa.
"Di pilih-pilih lagi materi yang akan diajarkan. Jangan hanya dijejali dengan teori dan teori tapi tidak bermanfaat dalam implementasi keseharian mereka. Metode dan medianyapun harus mengikuti perkembangan zaman, harus milenial. Manfaatkan semua sosial media agar siswa menerima dengan senang dan nyaman," pungkasnya.
Pewarta : Gina
Diterbitkan : Senin, 23 Desember 2024, Pukul : 06:28:34
AGEN PERUBAHAN MENUJU ZONA INTERITAS MAN 1 POHUWATO TAHUN 2024
Nilda S. Ladiku Menjadi Agen Perubahan MAN 1 Pohuwato Menuju Zona Integritas Tahun...
Diterbitkan : Senin, 15 Februari 2021, Pukul : 11:30:09
Informasi Validasi Data Penerima PIP
Disampaikan kepada nama-nama (terlampir) agar segera mengantarkan Foto Copy kartu Keluarga dan Akta...

MANSAPO BOYONG LIMA MEDALI PADA KEJUARAAN TAEKWONDO ANTAR PELAJAR
Senin, 20-Mei-2024, 09:11:26
18 Tolangga MAN 1 Pohuwato Ikuti Parade Walima Perayaan Maulid Nabi
Selasa, 25-Okt-2022, 12:04:30
MAN 1 Pohuwato Ikuti Kompetisi Ekonomi Syariah Tingkat Nasional
Senin, 12-Sep-2022, 09:53:01
MAN 1 Pohuwato Laksanakan MGMP Kurikulum Merdeka se-KKM MA Pohuwato
Rabu, 20-Jul-2022, 10:31:22