Cegah Penyebaran Covid, MAN 1 Pohuwato Lakukan Penyemprotan Disinfektan
...
Penerbit By : Admin Web MANSAPO
Kamis, 11 Februari 2021, 07:24:49 | dibaca 703x

Responsive image

Pohuwato, (man1phwt.sch.id) - Masih dalam upaya mencegah penyebaran Corona Virus Disease (COVID) 19, MAN 1 Pohuwato kembali melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan Madrasah, Selasa (09/02/2021). 

Penyemprotan yang dilakukan oleh Gugus Tugas Covid-19 MAN 1 Pohuwato ini, didasarkan pada akan dimulainya proses belajar mengajar secara tatap muka.

"Insya Allah kita akan mendapatkan izin rekomendasi dari Gugus Tugas Kabupaten untuk melakukan kegiatan belajar mengajar di sekolah lagi, tapi tentunya dengan syarat dan ketentuan yang diberlakukan. Makanya hari ini kita melakukan penyemporotan," ujar tim Gugus Tugas MAN 1 Pohuwato, Kardin.

Area yang di semprot disinfektan adalah ruang-ruang kelas dan dewan guru serta area yang memungkinkan terjadinya perkumpulan. Dilakukan pula pengecekan alat-alat penunjang protokol kesehatan seperti tempat mencuci tangan.

"Tadi saya selaku tim gugus tugas tapi juga sekaligus petugas penyemprotan tentunya di bantu beberapa rekan melakukan penyemprotan. Keseluruhan menghabiskan 10 liter cairan disinfektan," tambah Kardin. 

Pembenahan fasilitas penduklung belajar mengajar di masa pandemi akan terus dilakukan hingga sebelum tatap muka sepenuhnya dilakukan. (dindaun/Gina

INFORMASI

Diterbitkan : Senin, 23 Desember 2024, Pukul : 06:28:34
AGEN PERUBAHAN MENUJU ZONA INTERITAS MAN 1 POHUWATO TAHUN 2024
Nilda S. Ladiku Menjadi Agen Perubahan MAN 1 Pohuwato Menuju Zona Integritas Tahun...

Diterbitkan : Senin, 15 Februari 2021, Pukul : 11:30:09
Informasi Validasi Data Penerima PIP
Disampaikan kepada nama-nama (terlampir) agar segera mengantarkan Foto Copy kartu Keluarga dan Akta...

Lebih banyak lagi...
BERITA LAINNYA
WAKTU
INFO. PENGUNJUNG