MAN 1 Pohuwato Jadi Sekolah Percontohan Keamanan Pangan Mandiri

Jum'at, 22 Januari 2021, 20:24:48 | dibaca 594x

Gambar : Kepala MAN 1 Pohuwato saat mendampingi Kepala Seksi Infokom Balai POM di Gorontalo bersama tim dalam kunjungannya ke MAN 1 Pohuwato.
Pohuwato (man1phwt.sch.id) - MAN 1 Pohuwato menjadi salah satu sekolah percontohan keamanan pangan mandiri. Hal itu diketahui usai pertemuan antara Kepala Seksi Informasi dan Komunikasi Balai POM di Gorontalo, Adjis Sandjaya dan Kepala MAN 1 Pohuwato Tanti Taha Maya di ruang kerja Kepala Madrasah, Kamis (21/01/2021).
"Kami memilih MAN 1 Pohuwato untuk nantinya disini dibentuk tim yang kemudian akan mengawasi dan menilai keamanan pangan di sekolah. Ini merupakan program prioritas nasional yang dilakukan oleh Badan POM," jelas Adjis
Adjis juga menambahkan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mewujudkan keamanan pangan mandiri di sekolah melalui pembentukan tim keamanan pangan. Penilaian setiap kantin atau kafetaria yang ada di sekolah sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan.
"Kriteria yang harus dipenuhi pertama adalah aman dari bahan berbahaya yang merugikan kesehatan. Kedua, bermutu memenuhi kriteria keamanan pangan, kandungan gizi dan standar lain dan ketiga adalah bergizi, beragam dan mengandung zat gizi yang bermanfaat bagi tumbuh kembang anak," lanjutnya.
Sementara itu Kepala MAN 1 Pohuwato Tanti Taha Maya menyambut baik kegiatan ini. Tanti mengatakan saat inipun sudah ada Organisasi Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R) yang membawahi bidang tersebut. Tanti berharap koordinasi terjalin dengan baik antara Balai POM dan PIK-R madrasah.
"Alhamdulillah dengan adanya kegiatan ini kita bisa sama-sama menjaga generasi dari makanan ataupun minuman yang mengandung zat-zat yang berbahaya. Saya tentunya sangat mendukung seratus persen kegiatan ini. Kedepannya silahkan dikonsultasikan kembali apa saja yang diperlukan," pungkasnya. (dindaun/Gyna)
Diterbitkan : Senin, 23 Desember 2024, Pukul : 06:28:34
AGEN PERUBAHAN MENUJU ZONA INTERITAS MAN 1 POHUWATO TAHUN 2024
Nilda S. Ladiku Menjadi Agen Perubahan MAN 1 Pohuwato Menuju Zona Integritas Tahun...
Diterbitkan : Senin, 15 Februari 2021, Pukul : 11:30:09
Informasi Validasi Data Penerima PIP
Disampaikan kepada nama-nama (terlampir) agar segera mengantarkan Foto Copy kartu Keluarga dan Akta...

MANSAPO BOYONG LIMA MEDALI PADA KEJUARAAN TAEKWONDO ANTAR PELAJAR
Senin, 20-Mei-2024, 09:11:26
18 Tolangga MAN 1 Pohuwato Ikuti Parade Walima Perayaan Maulid Nabi
Selasa, 25-Okt-2022, 12:04:30
MAN 1 Pohuwato Ikuti Kompetisi Ekonomi Syariah Tingkat Nasional
Senin, 12-Sep-2022, 09:53:01
MAN 1 Pohuwato Laksanakan MGMP Kurikulum Merdeka se-KKM MA Pohuwato
Rabu, 20-Jul-2022, 10:31:22