PPDB 2022, MAN 1 Pohuwato Bertandang ke SMP/MTs di Marisa
...
Penerbit By : Admin Web MANSAPO
Jum'at, 25 Maret 2022, 15:10:44 | dibaca 315x

Responsive image

POHUWATO (man1phwt.sch.id) --- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Pohuwato, Selasa (23/03) melakukan sosialiasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2022 di Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) yang berada di area Kecamatan Marisa.

PPDB 2022 merupakan agenda besar di setiap madrasah khususnya MAN 1 Pohuwato, dalam menghadapi agenda ini MAN 1 Pohuwato merumuskan berbagai konsep diantaranya melakukan sosialisasi di setiap SMP/MTs yang berada di Kabupaten Pohuwato. Setelah melakukan sosialisasi di SMP/MTs yang berada area Kecamatan Paguat, kali ini Tim Sosialisasi PPDB yang diketuai oleh Suryatni Mantulangi mengunjungi SMP/MTs yang berada di Kecamatan Marisa.

Dalam kunjungan tersebut Tim PPDB MAN 1 Pohuwato dibagi menjadi 3 Tim guna memaksimalkan kunjungan ke SMP/MTs tersebut, tercatat ada 8 SMP/MTs yang menjadi target sosialisasi PPDB 2022 MAN 1 Pohuwato, diantaranya SMP 1 Marisa, SMP 2 Marisa, SMP 3 Marisa, SMP 4 Marisa, SMP 1 Duhiadaa, MTs Al-Mubarak, SMP IT Al-Izzah hingga pada MTs Al-Khairat Buntulia.

"Kemarin kami telah menyelesaikan sosialisasi PPDB di sekolah-sekolah yang berada di sekitaran MAN 1 Pohuwato atau lebih tepatnya di Kecamatan Paguat, dan kali ini kunjungan sosialisasi PPDB 2022 MAN 1 Pohuwato kami fokuskan di sekolah-sekolah yang berada di Kecamatan Marisa. Tentu saja ini kami lakukan dengan tujuan agar adik-adik siswa-siswi SMP/Mts sederajat bisa mengenal lebih jauh mengenai MAN 1 Pohuwato. Beberapa hal kami sampaikan mengenai madrasah kami diantaranya keunggulan MAN 1 Pohuwato, fasilitas, organisasi, sistem pembelajaran hingga pada cara pendaftaran." Jelas Suryatni.

"dan dalam sosialisasi PPDB ini kami melibatkan Ketua OPDIM juga siswa-siswi organisasi yang mempunyai kecakapan dalam berbicara didepan umum sebagai bentuk daya tarik kepada adik-adik kelas 9. Kami berharap kegiatan sosialisasi yang kami laksanakan di beberapa kecamatan ini dapat beroleh hasil yang maksimal." Tutup Ketua Tim Sosialisasi PPDB tersebut.

Sosialisasi PPDB 2022 tersebut disambut baik oleh Kepala-kepala Madrasah/Sekolah yang berada di area Kecamatan Marisa. 

Penulis By Riyan

Posted By Dan

INFORMASI

Diterbitkan : Senin, 23 Desember 2024, Pukul : 06:28:34
AGEN PERUBAHAN MENUJU ZONA INTERITAS MAN 1 POHUWATO TAHUN 2024
Nilda S. Ladiku Menjadi Agen Perubahan MAN 1 Pohuwato Menuju Zona Integritas Tahun...

Diterbitkan : Senin, 15 Februari 2021, Pukul : 11:30:09
Informasi Validasi Data Penerima PIP
Disampaikan kepada nama-nama (terlampir) agar segera mengantarkan Foto Copy kartu Keluarga dan Akta...

Lebih banyak lagi...
BERITA LAINNYA
WAKTU
INFO. PENGUNJUNG